
PT Hana Mulia Sarerea (HMS) adalah perusahaan yang berbasis di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, Indonesia, yang bergerak di bidang produksi olahan daging, khususnya bakso. Perusahaan ini didirikan pada 15 Februari 2021 dan beroperasi di bawah naungan Binjamal Indonesia.
Lowongan kerja PT Hana Mulia Sarerea
Kami membuka kesempatan untuk bergabung bersama tim kami sebagai Staff Helper Gudang, Quality Control dan Accounting. Jika kamu memiliki ketelitian tinggi dan semangat menjaga kualitas produk, inilah saatnya untuk bergabung!
- STAFF HELPER GUDANG
Persyaratan:
- Laki-Laki
- Melakukan pengecekan dan pengaturan stok barang dengan rapi dan teratur
- Melakukan pengecekan dan pengaturan stok barang dengan rapi dan teratur.
- Pengalaman di bidang gudang menjadi nilai tambah
- Memiliki kondisi fisik yang sehat dan kuat.
- STAFF ACCOUNTING
Kualifikasi:
- Pria.
- Pendidikan minimal D3/S1 Akuntansi, Keuangan, atau bidang terkait.
- Pengalaman 1 tahun di posisi serupa (fresh graduate silahkan melamar).
- Menguasai software akuntansi (Misal: Accurate, MYOB, SAP) dan Microsoft Excel.
- Memahami laporan keuangan, pembukuan, pajak, dan audit.
- Detail-oriented, jujur, mampu bekerja under pressure.
- QUALITY CONTROL PRODUKSI DAGING
Kualifikasi:
- Pendidikan minimal D3 atau S1 di bidang Ilmu Pangan, Teknologi Pangan, atau bidang terkait lainnya.
- Memiliki Pengalaman kerja minimal 1-2 tahun di bidang Quality Control khususnya di Produksi Olahan Daging dan Olahan Ikan.
- Memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam melakukan pengujian kualitas produk, termasuk pengujian fisik, kimia, dan mikrobiologi.
- Memiliki pengalaman dalam menggunakan sistem manajemen kualitas, seperti ISO 9001, HACCP, dan lain-lain.
- Memiliki kemampuan komunikasi yang baik dan dapat bekerja sama dengan tim
Jobdesk:
- Mengawasi dan mengontrol kualitas bahan baku dan produk bakso.
- Melakukan pengujian kualitas produk, termasuk pengujian fisik, kimia, dan mikrobiologi.
- Mengidentifikasi dan mengatasi masalah kualitas produk.
- Mengembangkan dan melaksanakan prosedur pengendalian kualitas.
- Mengawasi dan mengontrol proses produksi untuk memastikan kualitas produk.

CARA MELAMAR
- Silahkan mengisi data lengkap melalui form Whatsapp
- Kemudian wajib mengirimkan Foto dan CV dalam bentuk PDF
Atau kirim ke email:
[email protected]
Subjek: Posisi_Nama
Ditutup Tgl: 17 May 2025