
PT Kriya Selaras Internasional, dikenal dengan merek Djalin, adalah produsen furnitur asal Indonesia yang didirikan pada tahun 1989. Sejak tahun 2016, perusahaan ini mulai memproduksi dan memasarkan furnitur dengan merek Djalin. Nama “Djalin” berasal dari kosakata lama Bahasa Indonesia “jalin,” yang berarti anyaman, mencerminkan keterkaitan dan kebersamaan antara pengguna, merek, dan lingkungan sekitarnya.
Info Loker PT. Kriya Selaras Internasional (Djalin)
Djalin mengkhususkan diri dalam desain furnitur kontemporer yang berakar pada budaya Indonesia, menggunakan bahan-bahan lokal berkualitas tinggi seperti rotan alami, loom, rotan sintetis, serta logam seperti aluminium dan baja. Setiap koleksi dirancang untuk pasar internasional dengan estetika khas dan fokus pada kenyamanan serta fungsionalitas.
Selain komitmennya terhadap desain berkualitas, Djalin juga menekankan praktik produksi yang berkelanjutan dan ramah lingkungan. Perusahaan ini berupaya memberikan kontribusi positif kepada komunitas dan lingkungan melalui proses produksi yang bertanggung jawab.
PT. Kriya Selaras Internasional (Djalin) membuka lowangan pekerjaan dan karir untuk menempati posisi :
- Sampel Maker Kayu.
Jobdesk:
- Melakukan pemeriksaan jenis / ukuran sampel untuk dijadikan acuan pemotongan bahan.
- Melakukan pemeriksaan ukuran, bentuk dan simetris rangka.
- Menyiapkan komponen bahan dan ukuran pada sampel atau gambar kerja sesuai mal.
- Kepala Produksi Kayu.
Jobdesk:
- Melaksanakan produksi SPK sesuai kriteria.
- Memeriksa kualitas tiap tahapan produksi.
- Membuat dokumen progres produksi.
- Sampel Maker Metal
Jobdesk:
- Dapat mengelas penuh dan gerinda.
- Melakukan pemotongan bahan material.
- Melakukan pemeriksaaan ukuran, rangka dan simetris.
Persyaratan :
- Diutamakan memiliki pengalaman dibidang yang sama.
- Tidak terikat bekerja ditempat lain.
- Tidak pernah terlibat dalam kasus hukum.
Benefit yang diperoleh :
- Gaji yang kompetetif.
- Uang makan.
- Jenjang karir.
- THR.
- BPJS.
- Proses recruitment gratis, tidak dipungut biaya.
- Penempatan di Kab Cirebon.

CARA MELAMAR
Kirim lamaran dan CV lengkap beserta lampiran pendukung lainnya ke alamat email :
[email protected]
Cantumkan subject yang dilamar dan nama, contoh : Sampel Maker Kayu – Fulan.